foto / gambar daging keong emas (golden snail / Pomacea Canaliculata) setelah direbus

Daging keong emas setengah masak

Daging keong emas ini telah dibersihkan dan direbus, bebas dari racun, dan siap untuk pengolahan berikutnya

Sabtu, 07 Desember 2013

Manfaat Limbah Daging Keong Mas Untuk Memancing di Kolam Galatama Bawal

Daging keong mas memiliki rasa yang lezat baik ketika dikecap oleh lidah manusia (tentunya dimasak dulu dan dihilangkan bagian racunnya, mas bro.. :) ataupun jika dirasakan oleh ikan rakus seperti bawal. Memancing di kolam galatama bawal sangat bagus jika menggunakan umpan daging keong mas ini,  khsuusnya di bagian kelamin keong mas yang dianggap limbah pada daging keong mas untuk konsumsi makanan manusia. Akan tetapi, perlu dicatat bahwa ikan bawal itu mudah bosan, sehingga penggunaan daging keong mas untuk umpan galatama bawal ini harus diselang seling dengan umpan lainnya.

Gambar bagain kelamin keong mas untuk umpan bawal
Bagain kelamin Keong Mas untuk Umpan Bawal
Menurut sumber dari http://www.iftfishingforum.com/viewtopic.php?f=94&t=332&mobile=on, yang ditulis oleh para mastah-mastah galatama bawal, penggunaan daging keong mas untuk umpan bawal baik jika diselang seling berikut:

1. Daging keong mas, di pakai daging yg lembutnya aja, yaitu bagain kelamin yang dianggap sebagai limbah pada daging keong mas untuk konsumsi manusia (buang bagian kelenjar racunnya).
2. anak ikan mas hidup, pakai yg warna warni. 
3. udang empang, langsung di tusuk dikail. 
4. udang seafood, dikupas dan dipotong2 sesuai ukuran kail.
5. Tahu, dipotong kotak2 sesuai ukuran kail, bisa juga dicampur dengan essen amis wangi.
6. Cicek, dibakar dan di potong sesuai besar kail.
7. Daging ikan tuna, di iris2 sesuai ukuran kail.
8. Ati ayam mentah, dipotong2 di tusuk di kail
9. Tempe, diparut dan dipakai seperti pakai pelet.
10. Kacang mete di jemur kering, diblender, campurin ama kuning telor ayam tambah keju parut.
11. Daging kepiting dicampur sama putih telor dikukus setelah itu dikasih kinoy kristal utk ngerasin

Hal-hal penting untuk memancing ikan bawal disamping menggunakan daging keong mas untuk memancing galatama bawal:

Ikan bawal merupakan ikan yang masih satu speces dengann ikan piranha yang biasa hidup di sungai arizona, namun demikian  untuk mempelajari umpan ikan yang satu ini memang g hampir sama dengan kita mempelajari umpan ikan lele,  dasarnya satu "  segala umpan dimakan", tetapi untuk ikan bawal memang ada kebiasaan khusus yaitu memakan umpan  yang sering disajikan, maksudnya adalah umpan yang dimakan saat itu,  seperti ongol-ongol.  maka bersegeralah dilakukan variasi umpan umpan daging keong mas  dengan umpan tersebut :)




Manfaat Limbah Daging Keong Mas untuk Umpan Memancing Lele

Keong mas atau siput sawah (golden snail) ternyata memiliki manfaat yang besar untuk hobi memancing yang saat ini menjadi hobi paling diminati masyarakat Indonesia. Limbah daging keong mas ini sangat bagus untuk umpan berbagai jenis kegiatan memancing seperti memancing lele di kolam galatama, memancing lele di kolam arisan, maupun memancing lele di sungai.

Penggunaan limbah daging keong mas atau siput sawah untuk memancing lele bisa dilakukan dengan berbagai cara.  Limbah daging keong mas yang bisa dipakai adalah bagian kelamin dari keong mas mentah, yang dilakukan dengan berbagai cara berikut:

Gambar bagain kelamin keong mas untuk umpan memancing
Gambar Bagian Kelamin Keong mas
1. Bagian kelamin keong mas ditambah dengan asam cuka
Asam cuka memiliki fungsi sebagai perangsang makan ikan, dimana ikan akan memiliki rasa lapar yang tinggi ketika membau aroma cuka. Penggunaan asam cuka untuk campuran umpan memancing dengan daging keong mas tidak boleh berlebihan, sebab asam cuka yang terlalu banyak dapat menimbulkan rasa perih pada ikan yang terluka, sehingga ikan lele justru akan lari menghindari umpan ini. Cara penggunaan umpan daging keong mas untuk memancing lele dilakukan dengan merendam daging keong mas pada asam cuka yang sudah diencerkan dengan air hangat. Pertama encerkan cuka dengan air hangat sehingga asam cuka aromanya tidak terlalu menyengat. Kondisi ini menunjukkan konsentrasi yang tidak lagi tingggi dari asam cuka sehingga tidak menimbulkan rasa perih, kemudian rendam daging keong mas selama 2 jam.

2. Bagian kelamin keong mas ditambah dengan esen daging STELLA
Kami telah berkali-kali membuktikan bahwa penggunaan umpan ini mampu membuat pemancing memenangkan lomba memancing ikan lele pada kolam galatama. Cara penggunaan kelamin atau daging keong mas untuk umpan galatama lele ini adalah dengan meneteskan 5 tetes esen daging dari produk STELLA untuk sekitar satu genggan kelamin keong mas, kemudian aduk-aduk dan ratakan, dan diamkan elama 2 jam.

Manfaat Limbah Daging Keong Mas untuk Pupuk Pertanian

Keong mas atau siput sawah dalam keadaan masih hidup dan berada dalam habitat alaminya berperan merugikan bagi petani, yaitu sebagai hama. Disisi lain, melalui pengolahan dengan cara tertentu, limbah daging keong mas justru dapat dimanfaatkan sebagai pupuk bagi pertanian. 

Limbah daging keong mas atau siput sawah yang dimaksud adalah bagian organ dalam keong mas mulai dari indung telur, telur, usus besar, kelamin, dan bagian lainnya yang sudah tidak layak untuk dikonsumsi manusia, dan juga sudah dihilangkan bagian kelenjar racunnya.

Keong mas bisa dimanfaatkan untuk pembuatan MOL (mikroorganisme lokal) dan nantinya bisa didigunakan untuk memupuk tanaman padi. Bahan-bahan yang diperlukan adalah daging keong mas 1 kg, gula merah ¼ kg atau diganti dengan buah maja (Sunda: Berenuk) 1 buah dan Air kelapa 1 liter. Sedangkan cara pembuatanya sebagai berikut:

1.     Daging keong mas (yang sudah dihilangkan bagian racunnya) ditumbuk sampai halus.
2.     Tambahkan gula yang sudah diiris tipis hingga tercampur merata.
3.     Masukkan ke dalam ember atau drum, tambahkan air kelapa dan aduk sampai merata.
4.     Tutup rapat ember dengan plastik.
5.     Untuk aerasi gunakan selang plastik. Ujung luar selang plastik dicelupkan ke air di dalam botol yang telah diberi cairan pemutih. Fungsi dari cairan pemutih ini adalah untuk menghindari kontaminasi dari luar.
6.     Setelah 2 minggu disaring, dan larutan siap untuk digunakan.

MOL dari limbah daging keong mas atau siput sawah ini bisa digunakan untuk menyemprot tanaman atau untuk pembuatan kompos. Untuk penyemprotan, gunakan ½ liter MOL untuk setiap tangki yang berkapasitas 14 liter. Penyemprotan perlu diulang setiap 2 minggu sekali. Sedangkan untuk pembuatan kompos, 1 liter MOL dilarutkan kedalam 4 liter air dan tambahkan gula 1 ons, diaduk sampai tercampur merata kemudian siramkan ke bahan kompos (Bertani Mandiri, online).

Manfaat Limbah Daging Keong Mas / Siput Sawah Untuk Makanan Ternak

Para peternak selama ini masih sedikit yang memanfaatkan limbah daging keong mas untuk makanan ternaknya. Disisi lain, makanan ternak dengan menggunakan sentrat seperti broiler (BR) yang diproduksi oleh pabrik-pabrik makanan ternak cenderung membutuhkan biaya yang cukup tinggi, sehingga bersifat mengurangi keuntungan para peternak. Tingginya harga makanan ternak pabrikan ini seharusnya disiasati oleh para peternak dalam rangka meningkatkan hasil bersih (net profit) untuk pendapatan para perternak. 

Jenis-jenis ternak yang dapat dengan baik memanfaatkan limbah daging keong mas atau siput sawah untuk makanan ternaik ini antara lain adalah ternak ikan lele, ternak ayam dan itik, ternak sapi potong, dan ternak ikan-ikan predator untuk ikan hias seperti arrowana, lauhan, dan lainnya. Bertani Mandiri Online, menjelaskan bahwa:
"Penggunaan keong mas (yang sudah bebas dari kelenjar racun) untuk pakan itik terbukti mampu menaikkan hasil telur hingga 80 persen. Pemberian pakan sekitar 4,5 persen tepung keong mas pada peternakan sapi potong juga memberikan hasil pertumbuhan yang cukup baik dan tingkat keuntungan paling tinggi dibandingkan pemberian pakan lain. Sebagai pakan ikan, penggantian kandungan tepung ikan menjadi tepung keong mas sebanyak 25 hingga 75 persen memberikan pengaruh cukup baik terhadap laju pertumbuhan harian individu, efisiensi pakan, retensi protein, dan retensi lemak."
Berdasarkan hasil wawancara kami dengan beberapa peternak lele menunjukkan bahwa penggunaan limbah daging keong mas (yang sudah bebas dari kelenjar racun) untuk makanan ternak ini mampu mempercepat pertumbuhan binantang ternaknya 1,5 kali lebih cepat dibandingkan dengan penggunaan BR (broiler). Disisi lain, limbah daging keong emas atau siput sawah ini sangat sehat untuk binatang ternak, sehingga binatang ternak memeiliki kekebalan tinggi terhadap penyakit.


Apakah yang Dimaksud dengan Limbah Daging Keong Mas?

Gambar limbah daging keong mas / siput sawah untuk makanan ternak
Gambar Limbah Daging Keong Mas
Limbah daging keong mas atau siput sawah yang tidak berbahaya adalah bagian organ dalam dari keong mas yang sudah dihilangkan bagian beracunnya, mulai dari perut dan indung telur ke bawah, seperti bagian indung telur, telur, usus besar atau rempelo, kelamin dari keong mas atau siput sawah dan isisnya. Untuk keamanan hewan makanan ternak, bagian tersebut harus diambil dari keong mas atau siput sawah yang sudah dihilangkan sentil kelenjar racunnya. Limbah daging keong mas sebenarnya merupakan jeroan atau bagian organ dalam tubuh keong mas yang dianggap tidak layak untuk dikonsumsi manusia. 

Setelah memahami penjelasan ini, maka sangat jelas bahwa limbah daging keong mas untuk makanan ternak mengandung nutrisi yang sangat sangat tinggi, yang didominasi oleh nutrisi protein hewani dan lemak yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan pertumbuhan binatang ternak.



Kamis, 05 Desember 2013

Manfaat Daging Keong Mas untuk Meningkatkan Libido (Sex)

Libido atau hasrat sexual, adakah kaitan dengan daging keong mas?


gambar daging keong emas meningkatkan libido sex
Aktivitas sexual merupakan bagian yang sangat penting bagi kehidupan keluarga. Bukan lagi menjadi rahasia umum, dimana pasangan suami istri sangat membutuhkan kualitas sexual yang baik dalam rangka mendukung bertahannya rumah tangga yang utuh. Sex memang bukan menjadi satu-satunya faktor yang berperan terhadap keutuhan rumah tangga, akan tetapi menjadi salah satu faktor yang utama dan pertama. Fakta menunjukkan banyak terjadi perselingkuhan dikalangan suami maupun istri karena kualitas kehidupan sexual yang rendah.

Daging keong mas atau keong mas atau siput sawah  (golden snail) memiliki kandungan nutrisi yang tinggi.

dalam setiap 100 gram daging keong mas mengandung energi makanan 83 kalori, protein 12,2 gram, lemak 0,4 gram, karbohidrat 6,6 gram, abu 3,2 gram, fosfor 61 mg, natrium 40 mg, kalium 17 mg, riboflavin 12 mg, niacin 1,8 mg serta kandungan nutrisi makanan yang lain seperti Vitamin C, Zn, Cu, Mn dan Iodium. Selain banyak mengandung banyak gizi di atas, hewan dari keluarga moluska ini juga kaya akan kalsium.

Kandungan protein tinggi dalam daging keong emas tersebut sangat mendukung pembentukan hormon sexual pada manusia, dimana hormon inilah yang berperan dalam membangun gairah sexual. Sebagaimana dijelaskan oleh Dr. Sumitro dalam harian Sinar Tani, daging keong mas mampu meningkatkan libido atau gairah sexual yang tinggi bagi manusia. Sumber lain menjelaskan bahwa daging keong emas bisa meningkatkan libido dan untuk sari rapet.

PENTING!!!
Keong mas atau siput sawah sering disebut dengan Keong Racun  sehingga bila pengolahannya tidak mengikuti cara yang benar akan dapat mengakibatkan keracunan tingkat ringan sampai sedang bagi orang yang memakannya. Cara pengolahan daging keong mas harus dilakukan dengan menghilangkan bagian sentil racun. Untuk keamannya, anda dapat memesan Daging Keong Mas untuk meningkatkan gairah sexual dari kami, dimana kami sudah menghilangkan bagian-bagian beracun pada keong emas sehingga aman untuk dikonsumsi.

Ads: contoh-contoh Penelitian Tindakan Kelas (PTK), klik disini

Rabu, 04 Desember 2013

Manfaat Daging Keong Mas / Siput Emas Bagi Kesehatan Manusia

Daging keong mas, selama ini masih belum mendapat perhatian oleh masyarakat atau cenderung masih diabaikan. Keong mas secara umum berkedudukan sebagai hama tanaman padi di sawah dan mampu merusak tanaman padi dengan tingkat kerusakan yang parah. Hal ini mengakibatkan minornya tanggapan masyarakat pada spesies keong mas ini.

Gambar / photo / foto / pic  daging keong emas | http://infokeongsiput.blogspot.com/
Gambar Daging Keong Emas



Harian Pelita, edisi Jum’at,13/4, memuat penjelasan dari Dr Ir Sulistiono, MSc, Ketua Departemen Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP), Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Institut Pertanian Bogor (IPB), bahwa kandungan gizi daging keong mas (yang sudah dihilangkan bagian kelenjar racunnya) diketahui mengandung asam omega 3, 6 dan 9. 

Omega-3 adalah asam lemak dianggap salah satu asam lemak penting (esensial), karena tubuh kita tidak dapat membuatnya, sehingga harus di suply dari nutrisi atau makanan yang kita konsumsi. Hal ini terutama terkenal karena menjadi agen anti-inflamasi, yang dapat meringankan sejumlah kondisi medis. Selain itu, ia melawan sifat pro-inflamasi omega-6. Dalam hal manfaat rambut manfaatnya :
  1. Elastisitas rambut meningkat (Mengurangi kerusakan)
  2. Memelihara folikel rambut
  3. Dapat membantu pertumbuhan rambut
  4. Meningkatkan kekuatan rambut dan ketebalan
  5. Mencegah atau membalikkan rambut rontok
  6. Meningkatkan terkelupas / dry kulit kepala
  7. Meningkatkan sirkulasi kulit kepala
Jika rambut adalah hal penting bagi perempuan, bahkan laki-laki, maka daging keong emas sebagai sumber asam omega 3 menjadi sangat penting bagi manusia.
Omega 6
Omega-6 adalah asam lemak esensial yang lain, dimana  tubuh kita tidak dapat menghasilkan sendiri sehingga harus diberikan dari nustrisi yang kita makan. Ini mendukung perkembangan otak, sistem kekebalan tubuh, dan membantu mengatur tekanan darah. Ketika datang ke rambut, omega-6:
  1. Kontrol kehilangan air di rambut
  2. Merangsang pertumbuhan rambut
  3. Kontrol / membantu meningkatkan eksim dan kondisi kulit / kulit kepala yang sama
Pentingnya kecerdasan otak, kekebalan tubuh terhadap kuman, dan keindahan rambut bagi manusia, menjadikan daging keong mas juga menjadi penting sebagai sumber asam omega 6.
Omega 9
Omega-9 adalah asam lemak non-esensial, karena tubuh kita mampu menghasilkan itu dari lemak tak jenuh. Omega-9 membantu mengatur kolesterol jahat dan mendukung fungsi kekebalan tubuh. Omega-9 di rambut:
  1. Kontrol kehilangan air di rambut
  2. Membuat rambut lebih lembut dan lebih lentur

Hal-hal tersebut menunjukkan bahwa asam omega 3, 6, dan sembilan merupakan nutrisi yang sangat amat penting bagi tubuh dan kecantikan. Tubuh manusia yang tidak mempu menghasilkan sendiri nutrisi tersebut menuntut kita agar mampu memberikan tubuh asam omega 3, 6, dan 9 dari nutrisi yang kita makan. Dengan demikian, maka daging keong mas merupakan salah satu solusi penting sebagai nutrisi yang kita makan untuk mensuplai asam omega 3, 6, dan 9 guna membangun kecerdasan otak, kekebalan tubuh, dan kecantikan rambut.

Dari hasil uji proksimat, kandungan protein pada daging keong mas berkisar antara 16 hingga 50 persen. Di beberapa daerah, daging keong mas diolah menjadi berbagai jenis masakan seperti sate, pepes, sambal keong, hingga kecap keong. Masyarakat juga percaya, keong mas dapat digunakan untuk mengobati penyakit lever meski belum ada pembuktian ilmiah mengenai khasiat ini  (https://de-de.facebook.com/ilmupengetahuanindonesia/posts/303684919691782).

Keong mas juga mengandung zat gizi makronutrien berupa protein dalam kadar yang cukup tinggi pada dagingnya. Berat daging keong emas satu ekor keong dewasa dapat mencapai 4-5 gram. Keong emas juga mengandung mikronutrien berupa mineral yakni kalsium yang berguna untuk tubuh manusia. Bila diolah dengan cara tepat, keong dapat menjadi sumber protein hewani yang berkualitas tinggi, meski berharga rendah di pasar tradisional. Bahkan daging keong mas jauh lebih murah dibanding daging ayam, kambing, kerbau dan daging sapi.

Berbagai bentuk olahan keong mas tersebut selain sumber protein yang cukup murah dan terjangkau, juga telah lama dipercaya oleh masyarakat bahwa keong mas dapat digunakan untuk mengobati penyakit kuning ataupun liver.

PENTING!!

Keong mas sering disebut dengan Keong Racun  sehingga bila pengolahannya tidak mengikuti cara yang benar akan dapat mengakibatkan keracunan tingkat ringan sampai sedang bagi orang yang memakannya. Cara pengolahan harus dilakukan dengan menghilangkan bagian sentil racun. Untuk keamannya, anda dapat memesan Daging Keong Emas untuk meningkatkan gairah sexual dari kami, dimana kami sudah menghilangkan bagian-bagian beracun pada keong emas sehingga aman untuk dikonsumsi.